Kejari Muba : Semestinya Kami Duluan Yang Kunjungi PWI Muba

18 Maret 2021 672

Array

Sekayu – Sebagai wujud, realitas dari program PWI Musi Banyuasin Smart Positive Journalis ,

Pengurus dan Anggota PWI Musi Banyuasin mengunjungi dan bersilahturahmi dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) Musi Banyuasin untuk terus menjalin sinergitas antara PWI Musi Banyuasin sebagai berbagai Mitra.

Silaturahmi ini sendiri diterima langsung Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Musi Banyuasin Marcos Marudut Mangapul Simare Mare, SH M.Hum di dampingi kasi intel kejari muba Abu nawas SH,

Untuk PWI Musi Banyuasin langsung di pimpin Ketua PWI Muba di dampingi Sekretaris Pwi Muba Indra Jaya, Bendahara PWI Muba Iwan Hendrawan, dan 15 Pengurus dan Anggota dan juga Penasehat pwi muba Kamis (18/03/2021).

Herlin Koisasi Ketua PWI Musi Banyuasin mengucapkan Terima kasih atas sambutan ini, untuk rencana silahturahmi inii kami sudah lama rencanakan

namun kami mencari waktu yang pas, untuk surat memang baru minggu ini namun sudah lama kami jadwalkan menjadi bagian agenda PWI Muba Kami berharap kedepan Hubungan Kejaksaan negeri muba dengan PWI semakin baik

Karena memang hubungan selama ini antara PWI Muba dengan kejari sudah terjalin dari kepimpinan Kejaksaan yang lama bapak suyanto jadi ini tinggal meneruskan saja hubungan mitra kerja yang sudah ada

saya juga berharap setiap ada kegiatan dapat di infokan, apa lagi yang tergabung di PWI bukan Hanya Media Cetak Namun ada juga media online, media visual, dan radio.

Lanjut Herlin Saya berharap sinergistas terjalin baik. Dalam kesemapatan itu Herlin juga berharap kepada angota pwi muba agar di berikan bimbingan dari kejaksaan agar anggota pwi muba terhindar dari masalah-masalah hukum yang mungkin saja bisa menimpa kami dalam menjalan tugas kami sebagai wartawan

dan saya berharap jika ada rekan wartawan salah, kami berharap dapat di infokan sehingga kedepan semakin baik, kami yakinkan rekan PWI Khususnya Musi Banyuasin dalam menjalankan tugas berpedoman dengan kode Etik Jurnalistik.

Ditempat terpisah Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Musi Banyuasin Marcos Marudud mangapul Simare Mare, SH M.Hum menyambut baik kedatangan rekan PWI, semoga silaturahmi terus berjalan, sinergitas kita antar PWI bisa Berjalan.

Marcos juga mengatakan semestinya kami mengunjungi pwi muba duluan bukan pwi yang mengunjungi kami maka dari kami sangat mendukung silahturahmi ini

Lanjut marcos lagi Kedepan memang ada sedikit terobosan yang akan saya lakukan di Muba, jadi saya mohon dukungan rekan media dalam hal ini PWI untuk publikasi, dan saya mengajak rekan PWI untuk menjalankan Fungsi dan Tugas sesuai Kode etik sesuai apa yang sampaikan Ketua PWI sehingga terhindar dari yang kesalahan-kesalahan hukum , sekali lagi saya ucapkan Terima kasih atas silaturahmi ini ujarnya

(Mang )

Array
bannerheader